-->

Terlalu Murah Mobil Tata Nano Sepi Pembeli

Terlalu Murah Mobil Tata Nano Sepi Pembeli. Mobil Tata Nano yang diluncurkan oleh perusahaan otomotif asal India pada tahun 2009 ternyata penjualannya mengalami kendala dan jauh dari sukses. Prediksi perusahaan kalau tata nano bakal menuai kesuksesan berkat harganya yang murah (sekitar 25 juta rupiah) ternyata salah. Target pejualan 25 ribu perbulan ternyata tidak sesuai dengan apa yang diharapkan.

Tata Nano

Menurut Punnose Tharyan, redaktur majalah Motown terbitan India, kegagalan tata nano dalam menuai kesuksesan penjualan justru disebabkan karena harganya yang terlalu murah, Nano diidentikkan dengan kendaraan orang miskin.

Seperti dilaporkan AFP, masyarakat yang jadi sasaran pemasaran Nano justru enggan membeli dengan harga kendaraan yang hanya 2.800 dolar AS (sekitar Rp 25 juta). Mereka lebih senang membeli kendaraan baru yang sedikit lebih mahal atau membeli kendaraan bekas yang harganya setara Nano.

"Citra kendaraan itu kurang tepat," kata ahli otomotif India Murad Ali Baig. "Dengan harga seperti Nano, orang bisa membeli kendaraan bekas yang menggunakan AC." Harga dasar Nano adalah sekitar Rp 25 juta belum menggunakan AC. Nano yang lengkap dengan AC, central lock dan power window pintu depan sekitar Rp 35juta.

Beredar kabar kalau Tata Nano akan segera hadir dan dipasarkan di Indonesia. Saat ini Tata Nano sedang dipersiapkan dan rencananya akan segera dipasarkan di Indonesia mulai tahun depan.

Melalui rapat umum tahunan yang digelar oleh Tata Motors pada pekan lalu keputusan untuk mulai memasarkan Tata Nano dengan jalur perakitan lokal di Eropa Timur, Amerika Latin, dan termasuk salah satunya adalah Indonesia.


9 Obrolan seru!

ditunggu kedatangannya. btw kmrn sy sempet lihat di jalan tebet barat lagi jalan, warna merah.

sebenar bukan krn hrg murah orang tdk mau beli, tapi mungkin krn kurangnya promosi atau sosialisasi kpd masyarakat luas,sy sendiri mau pesan satu unit apakah ada perrwakilan di aceh atau dimedan?...

Kalau jual di Indonesia pasti laku gan saya mau pesan dua neh .....

Posisi saya dibogor,bbrp hari lalu saya juga liat 2 unit seliweran di bogor warna putih.apa sudah ada yah?udah bs dpesan kah?

kalau emang murah dan menurut beberapa pengamat salah strategi kenapa toyota akan merilis mobil dengan harga 75jt? apa yang salah? sepertinya toyota sedikit kebakaran jenggot untuk terebut pasarnya diindonesia

Percuma harga mobil tata nano yg awal'nya tertulis sktr 35jt tp setelah masuk indonsia jd naik hampir 90jt'an...
Sama aja mahal kayak mobil yg lain'nya $$$

ikutan pesan 1unit di Mataram lombok

Btw daripada gw pake motor kayaknya mending pake mobil murah,.... Kayaknya artikel ini bikinan orang sombong deh, tata nano pas di kantong karyawan...

Mohon komentar dengan sopan, SARA atau menaruh LINK Aktif di kotak komentar tidak akan muncul
Show EmoticonHide Emoticon