Belimbing wuluh. Sobat pasti sudah mengenal buah yang rasanya asam ini. belimbing wuluh banyak digunakan masyarakat kita karena banyak sekali manfaat dan khasiatnya. Selain sebagai campuran bahan untuk masakan, di daerah tertentu buah ini terkenal dengan olahan sirupnya yang segar. Juga dikenal karena banyak khasiatnya untuk menyembuhkan berbagai macam penyakit seperti batuk, darah tinggi/high blood preasure, sariawan, sakit gigi/swollen gum, dll.
Buah yang mengandung banyak kandungan kimia seperti saponin, tanin, glukosid, kalsium oksalat, sulfur, peroksida, dan kalium sitrat ini dikenal juga dengan nama daerah limeng, blingbing buloh, limbi, selemeng, baliembieng, tukurela, dan malibi. Tanamannya mempunyai tinggi rata-rata mencapai 10 meter.
Bagaimana buah ini berkhasiat untuk menyembuhkan berbagai macam penyakit? Baca tips di bawah ini.
Mengatasi batuk rejan
10 buah belimbing wuluh dicuci bersih, ditumbuk dan tambahkan dua sendok air garam. Saring dan minum dua kali sehari.
Mengatasi sakit gigi berlubang
5 buah belimbing wuluh dikunyah dengan sedikit garam, kemudian disumpalkan di daerah gigi yang berlubang.
Obat batuk anak
Bunga belimbing wuluh secukupnya ditambah beberapa butir adas, gula dan satu cangkir air. Campurkan semua bahan dan rebus selama beberapa jam. Saring rebusan tersebut dengan kain dan minum pada waktu pagi dan malam saat perut masih kosong.
Obat darah tinggi
Tiga buah belimbing wuluh dipotong-potong, rebus dengan tiga gelas air sampai tersisa satu gelas. Setelah dingin disaring dan diminum setelah makan pagi. Bisa juga dimakan langsung.
Untuk obat rematik
Satu ons daun muda belimbing wuluh, 15 biji merica, 10 biji cengkeh, ditumbuk halus. Tambahkan cuka putih secukupnya hingga menyerupai bubur dan oleskan di tempat yang sakit.
Mengatasi jerawat
Ambil buah belimbing wuluh secukupnya lalu ditumbuk halus. Ramuan diremas dengan garam secukupnya dan digunakan untuk menggosok muka yang berjerawat.
Obat panu
10 buah belimbing wuluh dicuci bersih kemudian tumbuk sampai halus. Tambahkan sedikit kapur sirih, diremas sampai rata. Ramuan digunakan untuk menggosok kulit berpanu sebanyak dua kali sehari.
Obat gondongan
Sepuluh ranting muda belimbing wuluh beserta daunnya ditambah empat butir bawang merah ditumbuk sampai halus. Kemudian ramuan dibalurkan di tempat yang sakit.
Buah yang mengandung banyak kandungan kimia seperti saponin, tanin, glukosid, kalsium oksalat, sulfur, peroksida, dan kalium sitrat ini dikenal juga dengan nama daerah limeng, blingbing buloh, limbi, selemeng, baliembieng, tukurela, dan malibi. Tanamannya mempunyai tinggi rata-rata mencapai 10 meter.
Bagaimana buah ini berkhasiat untuk menyembuhkan berbagai macam penyakit? Baca tips di bawah ini.
Mengatasi batuk rejan
10 buah belimbing wuluh dicuci bersih, ditumbuk dan tambahkan dua sendok air garam. Saring dan minum dua kali sehari.
Mengatasi sakit gigi berlubang
5 buah belimbing wuluh dikunyah dengan sedikit garam, kemudian disumpalkan di daerah gigi yang berlubang.
Obat batuk anak
Bunga belimbing wuluh secukupnya ditambah beberapa butir adas, gula dan satu cangkir air. Campurkan semua bahan dan rebus selama beberapa jam. Saring rebusan tersebut dengan kain dan minum pada waktu pagi dan malam saat perut masih kosong.
Obat darah tinggi
Tiga buah belimbing wuluh dipotong-potong, rebus dengan tiga gelas air sampai tersisa satu gelas. Setelah dingin disaring dan diminum setelah makan pagi. Bisa juga dimakan langsung.
Untuk obat rematik
Satu ons daun muda belimbing wuluh, 15 biji merica, 10 biji cengkeh, ditumbuk halus. Tambahkan cuka putih secukupnya hingga menyerupai bubur dan oleskan di tempat yang sakit.
Mengatasi jerawat
Ambil buah belimbing wuluh secukupnya lalu ditumbuk halus. Ramuan diremas dengan garam secukupnya dan digunakan untuk menggosok muka yang berjerawat.
Obat panu
10 buah belimbing wuluh dicuci bersih kemudian tumbuk sampai halus. Tambahkan sedikit kapur sirih, diremas sampai rata. Ramuan digunakan untuk menggosok kulit berpanu sebanyak dua kali sehari.
Obat gondongan
Sepuluh ranting muda belimbing wuluh beserta daunnya ditambah empat butir bawang merah ditumbuk sampai halus. Kemudian ramuan dibalurkan di tempat yang sakit.
6 Obrolan seru!
obat alami ... memang lebih baik ...
obat alami ... memang lebih baik ...
banyak ya khasiatnya........obat tradisional emang lebih baik...dan tanpa efek samping.
masam tapi banyak khsiatnya ya,mau dung tante!!
boleh juga dibuat minuman penghilang dahaga dan penyejuk badan. www.myresipi.com/top/detail/18210
ampuh buat ngilangin jerawat. trust me, it works. ;-)
Mohon komentar dengan sopan, SARA atau menaruh LINK Aktif di kotak komentar tidak akan muncul
Show EmoticonHide Emoticon