-->

Suamiku Berhenti Merokok

tanpa asap rokokTulisan UDIK kali ini mungkin tidak berguna bagi sobat pengunjung sekalian. Memang kali ini UDIK cuma ingin sekedar mengungkapkan rasa syukur dan senang UDIK kepada semua sobat pengunjung blog ini. Sebelumnya UDIK minta maaf kepada sobat pengunjung sekalian sekiranya ada tulisan yang tidak berkenan di hati sobat.


Mungkin sobat semua tahu kalo yang namanya rokok itu berbahaya bagi kesehatan kita. Ada sejuta macam zat kimia yang merugikan tubuh kita terkandung di dalam sebatang rokok. Tapi UDIK tidak akan menulis tentang kandungan zat kimia yang berada di dalam sebatang rokok tersebut. UDIK hanya ingin mengungkapkan perasaan senang yang selama ini UDIK alami. Pasalnya suami UDIK yang udah beberapa tahun selalu akrab dengan sebatang tembakau lintingan disela jarinya, selama beberapa bulan ini mulai berkurang dengan aktifitas tersebut dan sampai akhirnya kira-kira sebulan yang lalu kayaknya udah berhenti dari kegiatan itu. Bagaimana tidak senang hati ini melihat suami yang sudah berhenti dengan kegiatan yang banyak mudharatnya tersebut. Padahal selama suami merokok UDIK sebagai istri tidak pernah yang namanya melarang suami untuk merokok. Cuma kadang kalo pas lagi ada waktu yang enak UDIK mencoba memberi pengertian tentang bahaya yang terkandung di dalam rokok tersebut.

Sekarang rumah yang dulunya banyak asap rokok setiap hari telah berubah dengan suasana baru dengan tanpa asap rokok di dalamnya. Lebih-lebih uang untuk beli rokok sudah bisa dimanfaatkan suami untuk keperluan yang lebih bermanfaat. Semoga hal ini bisa menjadikan rumah kami penuh dengan keberkahan. Amin




6 Obrolan seru!

wah berhenti merokok itu kata-kata yang sejak dulu ingin saya laksana kan namun sulitnya gak karuan deh

kodokngerock.blogspot.com 22 October 2009 at 13:33

berhenti merokok ! good !..saya masih suka ketagihan.., seminggu berhenti merokok. gantinya sehari merokok terus wah wah

berhanti merokok wah bagus banget tuhhh tapi saya klo berhenti ngerokok kynya dah ky berbulan2 gak makan nasi,,,ahahaha,,,,,

orang kendal ya mbak?????

Sukses ya wat suaminya.... lam kenal ya bu...:)

sama mbak aku juga berhasil stop merokok pas bulan ramadhan lebih gampang diet "rokoknya"

Mohon komentar dengan sopan, SARA atau menaruh LINK Aktif di kotak komentar tidak akan muncul
Show EmoticonHide Emoticon